PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN BERDASARKAN MASALAH DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP VIRUS DI SMA

Authors

  • Kariyati Guru SMA Negeri 1 Jorong

Keywords:

Konsep virus, model pembelajaran berdasarkan masalah

Abstract

Berdasarkan hasil penilaian terhadap siswa kelas X.MIA.4   pada mata pelajaran Biologi masih banyak yang berada di bawah KKM . Di SMA Negeri 1 Jorong proses pembelajaran yang dilakukan guru di sekolah sudah menggunakan model-model pembelajaran yang berbeda-beda Namun, pembelajaran belum sepenuhnya mengutamakan kemampuan proses dan keterampilan berpikir siswa.  Ini  menyebabkan  siswa belum terbiasa untuk mengembangkan keterampilan berpikir.

Salah satu model pembelajaran yang mengarah pada keterampilan berpikir tingkat tinggi melalui model Pembelajaran Berdasarkan Masalah (PBM). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa. Penelitian ini tergolong penelitian deskriptif dengan membandingkan hasil belajar masing-masing pertemuan.Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X.MIA.4 SMANegeri 1 JorongTahun Ajaran 2018/2019 yang berjumlah 30 orang. Data dianalisis secara deskriptif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar produk siswa pada Siklus 1 belum mencapai ketuntasan klasikal (70,00%) dan pada Siklus  2 telah mencapai batas ketuntasan klasikal yang ditetapkan (86,66%), hasil belajar proses siswa pada Siklus  1 sudah mencapai ketuntaasan, naamun hasil ketuntasannya belum maaksimal yaitu hanya (76,66%) dan pada siklus 2 telah mencapai batas ketuntasan klasikal yang ditetapkan(90,00%), aktivitas guru pada Siklus 1   guru terlihat masih sangat dominan  dalam    proses  pembelajaran,  namun  pada  pertemuaan  berikutnya  di siklus 2 guru sudah mengurangi dominansinya, guru tidak lagi harus terlalu aktif dalam proses pembelajaran. Afektif siswa pada Siiklus   1 dan sikls 2 tergolong baik. Aktifitas siswa dalam pembelajaran juga tergolong sangat baik.

Downloads

Published

15-11-2022